Pasca Tragedi 21 September, DPRD Pohuwato Gelar RDP Perdana di Kantor

WARTANESIA – Pasca tragedi 21 September 2023, aktifitas pelayanan publik baik Pemerintah Daerah maupun DPRD Pohuwato mulai berangsur-angsur normal kembali.

Seperti halnya pelayanan publik oleh DPRD Pohuwato yang pada hari ini kembali melakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP), meskipun kondisi kantor yang masih dalam keadaan rusak.

RDP kali ini dilaksanakan oleh Komisi Gabungan DPRD Pohuwato, bersama Pemerintah Daerah, LSM Labrak, Dinas Pertanian, DLH, Dinas PTSP-PM, PT IGL, PT BTL, PT BJA dan Badan Pertanahan.

Hadir dalam RDP tersebut, Ketua dan Anggota Komisi II DPRD, Anggota Komisi I dan III, Asisten Ekbang, Vivi Lasantu, Kaban Keuangan, Teti Alamri, Kadis Kominfo, Kadir Amran, Kadis Pertanian, Kamri Alwi, Kadis PTSP-PM, Fikri Adam, perwakilan PT IGL, Pendiri LSM Labrak, Sonni Samoe.

RDP tersebut membahas tentang hak masyarakat dalam bentuk Kebun Plasma yang tak kunjung terealisasi dan perijinan oleh PT Inti Global Laksana (IGL), PT Biomasa Jaya Abadi (BJA) dan PT Banyan Tumbuh Lestari (BTL).

Sebelumnya, DPRD Pohuwato menggelar Rapat Pimpinan pada Senin, 25 September 2023, di Aula Dinas Pendidikan Kabupaten Pohuwato. (rik)