WARTANESIA – Kelompok Sadar Wisata (Pok-Darwis) Cakra Buana, yang berada di Desa Tri Rukun, Kecamatan Wonosari, resmi dikukuhkan oleh Pemerintah Kabupaten Boalemo, melalui Plt Bupati, Anas Jusuf, Senin (25/1/2021).
Dalam sambutannya, Anas Jusuf menyampaikan bahwa, pembentukan Pok-Darwis Cakra Buana bagi umat hindu ini, bakal menambah daya tarik wisatawan yang akan berkunjung ke desa tersebut.
“Kalau kita melihat perkembangan masyarakat saat ini, lebih suka untuk tempat-tempat wisata seperti ini. Sehingga itu, kami pemerintah daerah, menyampaikan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Gorontalo, khususnya Dinas Pariwisata, yang telah membantu Boalemo membentuk beberapa kelompok sadar wisata,” ujar Anas
Anas pun memberikan apresiasinya kepada masyarakat Umat Hindu, yang telah membangun pura yang sangat indah di Desa Tri Rukun, Kecamatan Wonosari.
“Saya berharap kepada Dinas Pariwisata Provinsi Gorontalo maupun Dinas Pariwisata Boalemo, agar dapat mempromosikan obyek-obyek wisata yang ada melalui online,” pinta Anas. (Rls)