WARTANESIA – Kehadiran PT. Pani Gold Project di Kabupaten Pohuwato tidak hanya diprediksi bakal berdampak besar terhadap perekonomian Pohuwato, namun juga bakal menjadikan Bumi Panua menjadi daerah maju dan berkembang.
Ini sebagaimana disampaikan oleh Pj. Gubernur Gorontalo, Hamka Hendra Noer, dalam sambutannya meresmikan Sunrise Hotels and Homestay di kawasan Block Plan Perkantoran Marisa, Pohuwato, Kamis (13/10/2022).
“Saya yakin, Pohuwato ini di masa akan datang bakal pesat pertumbuhannya jika dibandingkan dengan daerah-daerah yang lain. Saya ketemu pak Boyke (pihak Pani Gold Project), mereka punya konsep membuat Pohuwato itu kota mandiri,” kata Hamka.
“Jika begitu, Kota Gorontalo itu kalah. Gorontalo harus buat desain baru ibu kota. Jika tidak, maka akan kalah dengan Pohuwato,” jelasnya lagi.
Dirinya berharap, adanya investor seperti PT. Pani Gold Project, harus dibarengi dengan kualitas sumber daya manusia (SDM).
“Pertanyaannya, apakah SDM kita sudah siap. Karena Pani Gold Project ini akan merekrut kurang lebih 5.000 tenaga kerja jika mereka sudah running. Sehingga kami berharap, ini dapat didukung oleh semua pihak,” tandasnya. (Lan)