Usai Pengusaha dan Mantan Kades, Milenial Boalemo Pastikan Dukung PAHAM di Pilkada

WARTANESIA – Dukungan terus mengalir untuk Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Boalemo, Rum Pagau dan Lahmuddin Hambali (PAHAM) di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Boalemo tahun 2024.

Awalnya, dukungan datang dari kalangan pengusaha dan mantan Kepala Desa (Kades). Kali ini, genarsi milenial dan Gen-Z berkomitmen siap memenangkan Pasangan PAHAM.

banner 468x60

Dukungan tersebut, berdasarkan penilaian kinerja Pemerintahan PAHAM pada periode 2012-2017 silam. Sebagaimana disampaikan oleh salah satu perwakilan Gen-Z Boalemo, Alfian Tuna.

“Pasangan PAHAM selama menjabat di Periode 7 Tahun yang lalu sudah terbukti kinerjanya, dan kami mendukung mereka bukan hanya sekedar memberikan dukungan, akan tetapi kami sudah melihat Program, dan Bukti nyata dari kedua Paslon ini,” ungkapnya, Rabu (16/10/2024).

Selanjutnya disampaikan Alfian, yang juga tergabung dalam Generasi Milenial For Lahmuddin (Genmifol), Kecamatan Tilamuta itu, Pasangan PAHAM sudah terbukti membangun Boalemo di Tujuh tahun silam.

Sehingga menurut dia dan generasi milenial lainnya, Gen-Z wajib berkomitmen mendukung PAHAM yang akan melanjutkan pembangunan, dan itu menjadi prioritas utama dalam program kerja keduanya.

“Oleh karena itu, ketika mereka terpilih, semoga bisa melanjutkan infrastruktur pembangunan baik jalan, tempat wisata maupun menstabilkan perekonomian di Kabupaten ini,”tuturnya

Ditambahkan Alfian, menurutnya, hal yang terpenting, populasi Gen-Z dan Milenial di Boalemo, mencapai 51% dari jumlah pemilih.

“Sehingga untuk pemuda Boalemo, mari sama-sama kita satukan pilihan, kuatkan hati, luruskan niat, kita memilih Pak Rum Pagau dan Pak Lahmuddin Hambali di Pilkada ini, khususnya kalangan anak muda yang tergabung dalam Genmifol,” tutupnya. (Fan)

banner 468x60