Berikut Daftar Nama Baru Anggota DPRD Pohuwato Periode 2024-2029, Ada Delpan hingga Abdul Hamid Sukoli

WARTANESIA – Pesta Demokrasi Pemilihan Umum Presiden dan Wakil Presiden, serta pemilihan Anggota DPR-RI, DPD-RI, hingga DPRD Kabupaten/Kota, telah selesai dihelat pada 14 Februari 2024 kemarin.

Meski begitu, publik baru bisa mengetahui siapa saja daftar Aleg DPRD Kabupaten/Kota hasil Pemilu 2024. Sementara untuk Anggota DPR-RI dan DPD-RI, masih menunggu penetapan KPU RI.

banner 468x60

Berikut daftar Anggota DPRD Kabupaten Pohuwato terpilih berdasarkan Daerah Pemilihan atau Dapil, yang telah ditetapkan KPU Pohuwato, pada Kamis (29/2/2024).

Dapil 1 (Kecamatan Marisa, Buntulia)

1. Nasir Giasi – Golkar
2. Abdul Hamid Sukoli – Gerindra
3. Febrianto Mardain – PPP
4. Iwan S. Adam – Nasdem
5. Idris Kadji – PKB
6. Beni Nento – Golkar

Dapil 2 (Kecamatan Paguat, Dengilo)

1. Suprapto Monoarfa – Gerindra
2. Mohammad Afif – PAN
3. Ismail Samarang – Golkar
4. Otan Mamu – PKS

Dapil 3 (Kecamatan Wanggarasi, Lemito, Popayato Cs)

1. Mohamad Rizky Alhasni – Gerindra
2. Yeni Ema Tulung – Golkar
3. Mizwar Yunus – PPP
4. Yuliani Rumampuk – Gerindra
5. Wawan Wakiden – Nasdem
6. Tomi Umar – PKB
7. Rizal Pasuma – Golkar

Dapil  4 (Kecamatan Randangan, Taluditi)

1. Hamdi Alamri – Gerindra
2. Luluk Yulianti – Golkar
3. Darwin Situngkir – PDIP
4. Abdullah Diko – PKB

Dapil 5 (Kecamatan Duhiadaa, Patilanggio)

1. Nirwan Due – Gerindra
2. Delvan Yanjo – Nasdem
3. Akbar Baderan – Golkar
4. Iwan Abay – Demokrat

Dari 25  nama Anggota  DPRD Pohuwato di atas, terdapat 10 nama baru yang akan mengisi kursi DPRD Pohuwato untuk periode 2024-2029. Berikut daftarnya.

1. Abdul Hamid Sukoli
Maju lewat Partai Gerindra, mantan Kades Taluduyunu ini berhasil mengalahkan sejumlah nama besar di Dapil 1 (Kecamatan Marisa, Buntulia), seperti Beni Nento, dan Idris Kadji, yang notabene merupakan incumbent dengan raihan suara terbanyak yakni 2.547 suara.

2. Suprapto Monoarfa
Nama Suprapto sudah tak asing di telinga warga Paguat dan Dengilo. Mencalonkan diri lewat Gerindra, Suprapto berhasil masuk squad DPDR Pohuwato dengan perolehan suara sebanyak 2.587 suara.

3. Mohamad Rizky Alhasni
Mohamad Rizky Alhasni terbilang sukses. Pasalnya, Pemilu 2024 merupakan kali pertama ia menjajal Caleg dan berhasil memenangkan pemilihan. Putra Wakil Bupati Pohuwato Suharsi Igirisa ini meraup suara terbanyak di Partai Gerindra Dapil Kecamatan Wanggarasi, Lemito, dan Popayato Cs, yakni 2.162 suara.

4. Miswar Yunus
Nama Miswar Yunus pernah mewarni Pilbup di tahun 2020 silam. Meski kalah, namun pada Pemilu 2024, nama Miswar masuk dalam daftar Anggota DPRD Periode 2024-2029. Lewat PKB, Miswar meraih suara di Dapil 3 (Kecamatan Wanggarasi, Lemito, Popayato Cs) sebanyak 1.879 suara.

5. Yuliani Rumampuk
Yuliani Rumampuk merupakan salah satu srikandi yang berhasil duduk di kursi DPRD Pohuwato pada Pemilu tahun 2024. Caleg Gerindra ini meraup suara sebanyak 1.930 suara di Dapil 3.

6. Wawan Kruniawan Wakiden
Wawan Kruniawan Wakiden terbilang sukses. Meski bersaing dengan sejumlah nama besar di Dapil 3, seperti Rizal Pasuma dan Wawan Hatama, ia berhasil memenangkan pemilihan Caleg DPRD Pohuwato 2024. Lewat Partai Nasdem, wawan mengantongi suara sebanyak 1.392 suara.

7. Tomi R. Umar
Berhasil meraup suara sebanyak 571 suara di Dapil 3, Tomi yang merupakan pendatang baru, jadi salah satu wakil rakyat dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), yang akan duduk di DPRD Pohuwato selama 5 tahun ke depan.

8. Hamdi Alamri
Pernah berada di Parlemen lewat Partai Golkar. Di 2020, ia sempat bertarung di Pilkada namun kalah. Hamdi Alamri kini menjadi salah satu punggawa Gerindra dari Dapil 4 yakni Kecamatan Randangan dan Taluditi. Di Pemilu 2024 ini, ia berhasil mendulang suara sebanyak 2.226 suara.

9. Darwin Situngkir
Sama seperti Hamdi Alamri, Darwin Situngkir juga pernah duduk di kursi DPRD Pohuwato. Pada Pemilu 2024, ia berhasil mengantongi suara sebanyak 1.648 lewat Partai PDI-P di Dapil 4.

10. Delpan Yanjo
Bertarung di Dapil 5, Delpan Yanjo merupakan pendatang baru. Di Pemilu 2024, ia menangkan pertarungan dengan raihan suara sebesar 2.790. Lewat Nasdem, nama Delpan bakal mengisi kursi DPRD Pohuwato selama 5 tahun ke depan.

11. Iwan S. Adam

Iwan S. Adam bisa dibilang seorang politikus senior. Sempat duduk di DPRD Pohuwato, Iwan kemudian mundur dan memilih maju mencalonkan diri sebagai Calon Bupati pada Polkada Pohuwato tahun 2020. Di tahun 2024, lewat Partai Nasdem, Iwan S. Adam kembali dipercaya masyarakat Dapil 1 dengan mengantongi suara sebanyak 1.542 suara.

Sesuai jadwal, rencananya, para Anggota DPRD ini akan dilantik dan diambil sumpahnya pada 1 Oktober 2024 nanti. (Lan)

banner 468x60