WARTANESIA – Kafilah Pohuwato yang berjumlah 55 orang yang akan mengikuti MTQ X tingkat Provinsi Gorontalo dikunjungi Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga bersama Ketua Tim Penggerak PKK Pohuwato, Selvi Mbuinga Monoarfa, Rabu (22/6/2022).
Bupati memberikan semangat kepada 38 peserta, 12 pendamping dan 5 official untuk bisa menampilkan yang terbaik selama pelaksanaan MTQ di Bone Bolango selama 7 hari kedepan.
Kepada peserta, bupati berharap untuk tetap menjaga kesehatan sehingga bisa tampil dan mengikuti semua jenis lomba pada MTQ ini.
“Untuk peserta kiranya menjaga kekompakan, kebersamaan dan saling berkomunikasi dengan baik sehingga semua dapat terlaksana dan berjalan aman. Demikian juga kepada pendamping untuk selalu mengawasi para peserta terutama dari segi kesehatannya,” harap Bupati.
Terakhir, Bupati Saipul meminta kepada seluruh peserta termasuk pendamping dan official agar menjaga nama baik daerah, dan selalu berkomunikasi terkait apa saja yang menjadi kekurangan selama pelaksanaan kegiatan.
“Pemerintah Daerah dan masyarakat Pohuwato berdoa semoga peserta bisa mengikuti dengan baik semua jenis yang di lombakan dan insya Allah bisa menghasilkan yang terbaik pula terutama bisa mewakili Provinsi Gorontalo pada MTQ tingkat nasional di Kalimantan Selatan pada Oktober tahun ini,” tutup Saipul. (rik)