WARTANESIA – Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, didampingi Asisten Pemkesra, Arman Mohamad, sambut kunjungan sekaligus silaturahmi Bupati Tojo Una-Una, Muhammad Lahay yang didampingi sejumlah petinggi yang ada di daerah kepulauan tersebut, Selasa (07/06/2022).
Dikatakan Bupati Saipul, kunjungan seperti ini adalah hal yang biasa dilakukan oleh kepala daerah dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi antara kedua daerah, termasuk pula dalam memperkenalkan potensi yang ada di daerah tersebut.
“Alhamdulillah, perjalanan panjang Bapak Bupati bersama rombongan berlangsung mulus dan ini merupakan akhir dari perjalanan karena akan menuju Kabupaten Tojo Una-Una. Kami doakan semoga sampai dengan selamat ke tempat tujuan,” ujar Bupati Saipul.
Selanjutnya terkait dengan pulau togean yang sudah mampu go internasional, Bupati Saipul berharap dapat menjadi contoh pengembangan pariwisata di Pohuwato, khususnya Pantai Pohon Cinta.
Sementara itu Bupati Tojo Una-Una, Mohamad Lahay mengucapkan terima kasih kepada Bupati Pohuwato bersama jajaran yang telah bersedia menerima kunjungan silaturahmi tersebut.
“Semoga Bapak Bupati Pohuwato bisa berkunjung ke daerah kami. Kami siap menerima dan akan memperkenalkan pula pulau togean yang ada di Kabupaten Tojo Una-Una, Provinsi Sulawesi Tengah,” ucapnya.
Muhammad Lahay mengatakan, perjalanan mereka akan melintasi beberapa provinsi termasuk Provinsi Gorontalo bahkan sampai ke titik nol Kota Bitung, Provinsi Sulawesi Utara dengan menggunakan sepeda motor.
“Kunjungan saya sekaligus promosikan pariwisata yang ada di Tojo Una-Una. Saya minta kepada pariwisata yang ada di daerah yang dikunjungi untuk bisa kerja sama. Kami punya Pulau Togean yang sudah masuk destinasi 10 besar nasional,” pungkasnya. (rik)