Risan Pakaya : Pengadaan Barang dan Jasa oleh Pemerintah Diharapkan Transparan dan Akuntabel

WARTANESIA Plt. Ketua KPU Provinsi Gorontalo, Risan Pakaya, bersama Plt. Sekretaris KPU Provinsi Gorontalo, R. Suryanto, membuka kegiatan Bimbingan Teknis Pelaksanaan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah pada Komisi Pemilihan Umum Provinsi Gorontalo. Acara tersebut berlangsung di Hotel Fox, Kota Gorontalo, pada Minggu, 4 Agustus 2024.

Dalam sambutannya, Risan menekankan bahwa pengadaan barang dan jasa pemerintah harus berlandaskan prinsip-prinsip yang benar, termasuk transparansi, akuntabilitas, efektivitas, dan efisiensi. Hal ini sangat penting karena akan berdampak langsung pada citra lembaga yang melakukan pengadaan tersebut.

banner 468x60

Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari, dari 4 hingga 5 Agustus 2024. Pemateri utama, Melaty Sukhaten dari Sekretariat Jenderal KPU, Biro Pengadaan Barang dan Jasa, membawakan materi berjudul “Persiapan Pengadaan Logistik Pemilu”. Kegiatan ini juga mengundang Ketua dan Sekretaris KPU Kabupaten/Kota, Kepala Sub Bagian Umum, serta Pejabat Pengadaan dan Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) dari seluruh kabupaten/kota.

Turut hadir dalam kegiatan ini pejabat fungsional dan struktural KPU Provinsi Gorontalo.

banner 468x60