Geger! Ledakan Diduga Bom Molotov Hancurkan Mobil Warga di Botubilotahu

WARTANESIA – Warga di Desa Botubilotahu, Kecamatan Marisa, Kabupaten Pohuwato, dikagetkan bunyi ledakan pada Minggu (2/6/2024) siang, sekitar pukul 13.00 wita.

Setelah ditelusuri, ledakan tersebut ternyata berasal dari sebuah mobil minibus milik warga bernama Iim Ibrahim Aji, yang terparkir di rumahnya di Dusun Mootinelo.

banner 468x60

Menurut kesaksian warga setempat bernama Pian, seluruh bagian dalam mobil Agya dengan nomor polisi DM 1277 DD itu mengalami kerusakan parah.

“Saya kaget ada ledakan, lalu keluar. Setelah dilihat ternyata sumbernya dari mobil itu. Rusak semua di bagian dalam,” ungkapnya.


Sementara itu, ketika dikonfirmasi, Istri korban, Juryati Wartabone, membenarkan kejadian tersebut. Menurutnya, ledakan tersebut diduga berasal dari bom molotov yang sengaja dilemparkan orang ke mobil milik suaminya.

“Saat kejadian, saya dan suami ada di dalam rumah sementara di meja makan. Setelah suami masuk ke kamar, tiba-tiba ada bunyi ledakan. Ada warga yang datang bilang mobil kami sudah terbakar, kami panik langsung keluar, saya lihat ada api. Dibantu warga, Alhamdulillah bisa dipadamkan,” ungkap Juryati, Senin (3/6/2024).

“Kami menduga itu bom molotov karena ada botol bekas minuman yang menyerupai bom molotov, itu ada potongan kain di botol itu. Padahal sebelumnya, suami saya baru pulang beli air galon, itu di bagasi belakang tidak ada botol itu,” jelasnya menambahkan.

Bahkan menurutnya, ia dan suami telah mengantongi sejumlah nama orang yang dicurigai melakukan aksi tersebut. Namun demikian, mereka menyerahkan sepenuhnya proses pemeriksaan kepada pihak kepolisian.

“Sudah ada informasi awal dan kami punya beberapa bukti. Kami sudah buat laporan di Polres. Kami serahkan proses selanjutnya ke kepolosian,” kata Juryati.

Hingga kini, upaya konfirmasi kepolisian masih dilakukan. “Saya masih sementara rapat,” kata Kapolsek Marisa, IPTU Roby Andri Ansyari, saat dihubungi lewat sambungan telephone, Senin (3/6/2024). (Lan)

banner 468x60