WARTANESIA – Sebagai bentuk kepedulian terhadap karyawan yang beragama Islam, PT Pani Emas Tani Sejahtera (PETS) membangun masjid sebagai pusat tempat beribadah.
Bukan tanpa alasan, hal itu mengingat mayoritas pekerja di perusahaan tersebut adalah muslim dan kondisi geografis perusahaan yang terkesan jauh dari pemukiman warga serta tempat beribadah.
Posisi masjid yang dibangun di bagian luar perusahaan rupanya ada maksud tertentu. Pasalnya, pembangunan masjid tersebut juga bertujuan untuk mempermudah masyarakat muslim sekitar dalam beribadah.
“Kita bangun di bagian luar perusahaan agar masyarakat sekitar juga bisa menggunakannya,” ujar Moch. Sopyan Nurdin, selaku Land Management di PT PETS pada Wartanesia.di, Senin (24/10/2022).
Sementara itu, berdasarkan pantauan awak media ini, kondisi pembangunan masjid saat ini sudah hampir selesai. Sejalan dengan itu, Sopyan mengungkapkan bahwa pengerjaan sudah 85%.
“Pengerjaannya saat ini sudah hampir selesai, posisinya sekarang sudah 85%,” pungkasnya.
Rencananya, proses pengerjaan akan diselesaikan dalam waktu dekat ini. Perusahaan menargetkan agar pembangunan selesai di bulan depan. (rik)