Hadiri Pencanangan Vaksinasi Tahap 2, Saipul Himbau Warga Tidak Perlu Khawatir

WARTANESIA – Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, menghadiri pencanangan vaksinasi covid-19 tahap 2, untuk pelayanan publik di Kabupaten Pohuwato, yang dilaksanakan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bumi Panua, Senin (8/3/2021).

Dalam sambutannya, Saipul meyakinkan seluruh masyarakat bahwa, tidak ada yang perlu dikhawatirkan mengenai vaksin. Dan mengajak seluruh lapisan masyarakat, agar dapat melakukan vaksinasi dalam upaya penanganan Covid-19 di Pohuwato.

banner 468x60

“Vaksin ini halal, aman, dan berkualitas. Jadi tidak ada yang perlu dikhawatirkan soal vaksin,” kata Bupati Saipul.

Usai dibuka secara resmi, proses vaksinasi pelayan publik ini diawali dengan penyuntikan vaksin tahap 2 untuk Plh. Sekda Pohuwato, Iswanta, Wakil Bupati, Suharsi Igirisa, kemudian dilanjutkan pemberian Vaksin bagi Pimpinan OPD, para Sekretaris, dan para Kepala-kepala Bagian di lingkup Pemda Pohuwato. (Yo)

banner 468x60