WARTANESIA – Dalam rangka memaksimalkan program 100 hari kerjanya, Bupati dan Wakil Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga dan Suharsi Igirisa (SMS), terus tancap gas.
Seolah tak ingin diam di tempat, memasuki setengah perjalanan 100 hari kerja, keduanya pun membagi tugas. Saipul A. Mbuinga bergerilya ke sejumlah Kementerian di Jakarta, sementara Suharsi, terus menjalankan roda pemerintahan dengan program kerja yang sudah tersusun, di Pohuwato.
“Alhamdulillah, di 100 hari kerja ini, Pemerintahan SMS terus berpacu. Kemarin dan hari ini, Pak Bupati berada di Jakarta. Beliau bersama beberapa pimpinan OPD bergerilya ke sejumlah Kementerian. Hingga hari ini, sudah lima Kementerian yang disambangi oleh Pak Bupati,” ungkap Juru Bicara Bupati Pohuwato, Fachmi Mopangga, Selasa (27/4/2021).
Adapun 5 Kementerian itu jelas Fachmi adalah, Kementerian Dalam Negeri, Kementerian Keuangan, Kementerian Kominfo, Kementerian Perhubungan, dan Kementerian Pertanian.
“Semua ini merupakan upaya pemerintah, dalam meningkatkan kualitas sistem pemerintahan, yang semuanya bermuara pada kesejahteraan dan kepentingan masyarakat. Ini perlu kita dukung dan dorong bersama,” ujarnya.
Rencananya, dalam beberapa hari kedepan, Saipul masih akan mengunjungi sejumlah Kementerian lainnya. “Tidak hanya 5 Kementerian saja. Besok masih akan ada agenda di sejumlah Kementerian lainnya,” tukas Fachmi. (Wn)