WARTANESIA – Sebanyak 792 (Seribu) jiwa dari 296 KK (kepala keluarga) di Desa Mohungo, Kecamatan Tilamuta, Kabupaten Boalemo, terdampak banjir akibat hujan deras yang terjadi pada Rabu (22/1/2025). Kepala Desa Mohungo, Alfian Tahir mengatakan bahwa, banjir terjadi sekitar pukul 15.00 Wita itu berasal dari luapan air sungai besar di desanya.
Berdasarkan data, ada sebanyak 232 rumah yang terendam. Semuanya tersebar di 2 dusun yakni Dusun I dan Dusun III. Ketinggian air disebut Alfian, mencapai pinggang orang dewasa.
“Sekitar jam 3 sore, Alhamdulillah sudah mulai surut, tinggal di Dusun I itu masih ada genangan. Total ada 4 dusun di Mohungo, yang terdampak itu Dusun I dan III,” ungkap Alfian. Menurutnya, banjir kali ini merupakan yang kedua kalinya selama Januari 2025.
Menurutnya, hingga pukul 16.30 Wita, tidak ada warga yang dievakuasi. Hanya saja, para warga terdampak mengharapkan bantuan dari pemerintah daerah berupa makanan siap saji.
“Meski tidak ada yang dievakuasi, namun kami berharap ada bantuan dari pemerintah berupa makanan siap saji. Karena warga terdampak tidak lagi bisa beraktivitas di dapur. Tadi juga sudah turun dari Dinas PU dan juga BPBD melakukan pendataan,” kata Alfian.
Akibat banjir ini, pihaknya berharap ada pekerjaan lanjutan pembangunan tanggul penahan air di bantaran Sungai Mohungo, oleh pihak Balai Wilayah Sungai (BWS) Sulawesi II Gorontalo.
“Tahun sebelumnya sudah sempat dibuatkan tanggul, tapi hanya 400 meter panjangnya. Alhamdulillah, Dusun II dan IV sekarang sudah tidak terjadi banjir. Nah kami berharap ada pekerjaan lanjutan dari pemerintah, melalui pihak balai, agar kami tidak menjadi langganan banjir di setiap musim hujan seperti sekarang ini,” harapnya. (Lan)