WARTANESIA – 6 jenazah korban tertimpa pohon di hutan Desa Karya Baru, Kecamatan Dengilo, Kabupaten Pohuwato, berhasil dievakuasi. Medan yang terjal membuat proses evakuasi dari Kepolisian Subsektor Dengilo bersama warga, menyulitkan proses evakuasi korban.
Hal ini dsiampaikan oleh Kapolsubsektor Dengilo, Ipda Adam Ahmad, SH. Menurut Adam, meski sulit, proses evakuasi berjalan lancar.
“Jarak dari desa ke titik lokasi kejadian ditempuh sekitar 1 jam. Meski medannya berat, Alhamdulillah keenam jenazah korban tertimpa pohon sudah berhasil dievakuasi,” ungkap Adam.
Adam menambahkan, keenam jenazah masing-masing 2 asal Desa Dengilo, Kabupaten Pohuwato, sementara 4 lainnya berasal dari Kabupaten Boalemo.
“Lengkap 6 korban sudah dievakuasi.
2 korban dari Desa Padengo itu sudah dilakukan persiapan pemakaman. Sementara, 4 korban lainnya sudah dibawa menuju Kabupaten Boalemo, dijemput ambulance dari RSTN (Rumah Sakit Tani Nelayan),” bebernya.
Sebelumnya, 7 orang dikabarkan tertimpa pohon di kawasan hutan desa Karya Baru, Kecamatan Dengilo, Kabupaten Pohuwato, pada Kamis (9/1/2025). 1 berhasil selamat, sementara 6 lainnya meninggal dunia.
Berdasarkan informasi yang didapat dari kepolisian, dari keterangan korban, peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 23.00 WITA. Saat kejadian, mereka tengah beristirahat untuk melepas lelah di pondok yang mereka buat.
“Empat orang termasuk saksi tengah bermain kartu, sedangkan 3 orang lainnya sedang baring- baring. Saat itu hujan deras disertai angin kencang. Tiba-tiba sebuah pohon besar tumbang dan menimpa pondok mereka,” jelas Kapolsubsektor Dengilo, Ipda Adam Ahmad, SH.
Berikut identitas korban meninggal dunia tertimpa pohon di Desa Karya Baru, Kecamatan Dengilo, Kabupaten Pohuwato :
1. Nama : K.Jino
Umur : 40 tahun
Pekerjaan : Operator sensor
Alamat. : Desa Tangga Jaya, Kabupaten Boalemo.
2. Nama : K.Abah
Umur : 40 tahun
Pekerjaan : Operator sensor kayu
Alamat : Desa Tangga Jaya, Kabupaten Boalemo.
3. Nama :OMI MOHUNGO
Umur. : 36 tahun
Pekerjaan : Operator
Alamat : Kabupaten Boalemo.
4. Nama : Roni
Umur : 35 tahun
Pekerjaan. : Operator sensor kayu
Alamat : Desa Padengo Kecamatan Dengilo, Kabupaten Pohuwato.
5. Nama : K.Baco
Umur. : 36 tahun
Pek. : Operator sensor
Alamat : Desa Padengo, Kecamatan Dengilo, Kabupaten Pohuwato.
6. Nama : Kudi
Umur : 34 Tahun
Pekerjaan : Helper Sensor
Alamat : Tangga Jaya, Kabupaten Boalemo. (Lan)