Teman Prianya Ditusuk Pria Lain, Sejoli di Pohuwato ini Menolak Diproses Hukum

WARTANESIA – Warga di Desa Botubilotahu, Kecamatan Marisa, dibuat geger oleh peristiwa pertengkaran di sebuah kos-kosan di kawasan itu. Pasalnya, seorang pria, DD alias Ded, terpaksa dilarikan ke RSUD Bumi Panua akibat kejadian itu.

“Kejadiannya itu kurang lebih sekitar jam setengah Tujuh (18.30 Wita), habis maghrib,” ungkap salah satu Anggota Polsek Marisa, yang juga Bhabinkamtibmas di Desa Botubilotahu, Bripka Sarifuddin Abas ketika dikonfirmasi wartanesia.id, Sabtu (9/3/2024).

banner 468x60

Berdasarkan keterangan yang didapat, korban DD ditikam oleh seorang pria yang diduga berupaya mendekati teman wanitanya bernama IM alias Ir.

“Pelakunya itu tidak mau disebutkan namanya oleh si korban DD dan teman wanitanya IR, karena pelaku saat kami datang sudah tidak berada di lokasi. Itu pelaku katanya suka sama IR, tapi IR tidak mau. Pas pelaku datang ke kos-kosan itu, DD berada di dalam kos, sempat adu mulut, lalu terjadi peristiwa itu,” terang Syarifudin.

Anehnya, saat akan dimintai keterangan lebih lanjut, baik DD dan IR yang merupakan sejoli asal Kecamatan Paguat itu, menolak untuk diproses lebih lanjut dengan alasan tidak lagi mempersoalkan kejadian tersebut.

“Korban itu alami luka di bagian dada, 1 luka tusuk dan 1 luka bekas sabetan senjata tajam. Kami dari kepolisian tidak bisa memproses ini karna korban tidak ingin diproses, baik DD maupun IR tidak keberatan,” tukas Syarifudin. (Wn)

banner 468x60