Dilepas Syarif Mbuinga dan Diiringi Sholawatan, Golkar Pohuwato Daftarkan Diri ke KPU

WARTANESIA – DPD II Partai Golkar Kabupaten Pohuwato resmi mengajukan Bakal Calon Anggota DPRD pada Pemilu tahun 2024, ke KPUD Pohuwato, pada Minggu (14/5/2023).

Golkar Pohuwato merupakan partai ke-11 yang mendaftarkan calon Anggota DPRD nya ke KPU.

banner 468x60

Berdasarkan pantauan media ini, sebelum menuju ke KPUD Pohuwato, seluruh kader dan bakal calon anggota DPRD dari partai itu terlebih dahulu berkumpul di Sekretariat Partai Golkar, di kawasan Blok Plan Marisa.

Sekitar pukul 14.00 Wita, pendaftaran Golkar ke KPU yang dipimpin oleh Ketua DPD II Golkar Pohuwato, Nasir Giasi itu dilepas oleh tokoh besar Provinsi Gorontalo sekaligus mantan Bupati Pohuwato, Syarif Mbuinga.

Iringan sholawatan dan lantunan doa dari anak yatim penghapal Al-Quran turut mengiringi perjalanan Golkar ke KPU Pohuwato.

Nasir Giasi dan kawan-kawan beserta ratusan simpatisan tiba di KPU Pohuwato sekitar pukul 14.40 Wita. Mereka kemudian menyerahkan berkas persayaratan calon yang diterima langsung oleh Ketua KPU Pohuwato, Rinto W. Ali beserta jajaran komisioner KPU. (Lan)

banner 468x60