Site icon WARTANESIA

GAS ke Popayato, Warga : Ini Harapan Baru untuk Gorontalo

Gusnar - Idah saat kampanye di Kecamatan Popayato, Kabupaten Pohuwato, Selasa (8/10/2024).

WARTANESIA –  Meski tak lagi menjabat, kepemimpinan mantan Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie ternyata dirindukan masyarakat. Tidak terkecuali Pohuwato. Warga di ujung Barat Provinsi Gorontalo ini ingat betul bagaimana Rusli memperlakukan masyarakatnya dengan program-program kerakyatan.

Seakan diperhadapkan dengan sosok Rusli, masyarakat begitu antusias menyambut kedatangan Kampanye dialogis Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Gorontalo, Gusnar Ismail – Idah Syahidah di Pohuwato. Seperti yang terlihat di Kecamatan Popayato, pada Selasa (08/10/2024).

Usai melakukan kampanye di Pantai Pohon Cinta, di Popayato, Paslon GAS disambut bahagia oleh ratusan warga yang telah berjam-jam menunggu kedatangan Gusnar dan Idah.

Ada banyak hal yang disampaikan warga, salah satunya tentang kerinduan mereka akan program pasar murah seperti di zaman pemerintahan Gubernur Rusli Habibie.

“So ini torang pe harapan baru untuk Gorontalo, torang rindu sosok Pak Rusli Habibie, harapan itu ada di Pak Gusnar dan Ibu Idah. Pokoknya torang GAS,” ungkap salah satu warga, Yuli.

Menanggapi hal itu, calon Wakil Gubernur, Idah Syahidah RH menegaskan bahwa, dirinya bersama Gusnar Ismail akan melanjutkan program tersebut.

“Untuk pasar murah itu akan kami lanjutkan untuk menjawab kerinduan dari masyarakat. Karena kami pasangan Gusnar-Idah menginginkan program-program yang baik, program-program kemasyarakatan itu terus kita lanjutkan dan kita perbaiki,” ungkap Idah.

Tak hanya pasar murah, Gusnar-Idah juga akan melanjutkan program infrastruktur jalan. “Karena jalan adalah salah satu penunjang ekonomi kerakyatan,” tambah Idah.

Selain itu, sebagai perwakilan kaum perempuan, Idah Syahidah juga menyiapkan program untuk perempuan khususnya perempuan kepala keluarga.

“Perempuan-perempuan kepala keluarga itu siapa? Itu adalah janda-janda. Jadi khusus untuk janda-janda kurang mampu itu kita akan siapkan program bantuan untuk menopang perekonomiannya,” pungkas Idah. (Lan)

Exit mobile version