WARTANESIA – Kabar baik terkait pembangunan kembali Kantor Bupati Pohuwato pasca kebakaran pada September kemarin, sepertinya bakal segera terealisasi.
Ini sebagaimana terlihat pada Jumat (27/10/2023), Pemerintah Kabupaten Pohuwato, menerima kunjungan tim survey dari PT. Brantas Abipraya selaku perusahaan yang ditunjuk pemerintah pusat, untuk melakukan pekerjaan pembangunan Kantor Bupati Pohuwato.
Dipimpin langsung oleh Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga, tim PT. Brantas Abipraya melakukan survey di lokasi Kantor Bupati Pohuwato yang telah hangus terbakar.
“Atas nama pemerintah daerah, kami menyampaikan terima kasih kepada pemerintah pusat khususnya pihak BUMN yang telah mengutus PT. Brantas Abipraya untuk melakukan survei, melihat dari dekat kondisi kantor usai terbakar,” ungkap Bupati Saipul.
Menurut Saipul, pihaknya sangat membutuhkan perhatian pemerintah pusat terkait pembangunan kembali kantor bupati yang telah hangus terbakar.
“Insyaallah pula hasil dari survei ini bisa memberikan angin segar bagi kami di daerah, sehingga Kantor Bupati Pohuwato bisa cepat dibangun kembali,” harapnya.
Sementara itu, pihak PT. Brantas Abipraya, Isa Surya menambahkan, kedatangannya ke Pohuwato merupakan undangan dari pemerintah daerah, terkait pembangunam ulang gedung Kantor Bupati Pohuwato.
“Alhamdulillah kami dipercaya melakukan survei lokasi, dan dari kontraktor BUMN yang ditunjuk dari pemerintah pusat untuk melakukan survei lokasi. Jadi, hasil survei ini akan kami laporkan untuk selanjutnya nanti ditindaklanjuti dari pihak Pemda dengan pusat,” ujar Isa Surya. (Lan)