Site icon WARTANESIA

Bupati Saipul Sambangi Keluarga Pria Korban Kebakaran Lahan di Randangan

WARTANESIA – Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga mengunjungi rumah duka Almarhum Nema Obi, pria yang ditemukan terbakar di lahan Desa Palambane, Kecamatan Randangan, pada 17 Oktober 2023 lalu.

Disambut orang tua dan keluarga almarhum, Bupati Saipul menyampaikan duka cita atas kejadian yang menimpa pria asal Desa Sidorukun, Kecamatan Randangan tersebut.

“Insya Allah almarhum beroleh tempat yang layak disisi Allah, kita berdoa semoga almarhum diampuni dosa-dosanya dan diterima segala amal baiknya,” tutur Saipul, Kamis (19/10/2023).

Lebih lanjut, Bupati Saipul menjelaskan jika kejadian yang menimpa almarhum adalah kehendak dari Allah SWT. Dirinya berharap pihak keluarga dapat bersabar, tabah serta ikhlas.

“Semoga orang tua, saudara dan istri yang ditinggalkan tabah dan ikhlas pula dan semoga almarhum diterima disisi Allah,” lanjutnya.

Di musim kemarau ekstrim seperti saat ini, Bupati Menghimbau agar para petani dapat lebih berhati-hati dalam bekerja serta tidak melakukan aktifitas pembakaran lahan sebab mudah merembes ke wilayah lainnya.

“Kita doakan kejadian seperti ini tidak terulang lagi, mari mewaspadai diri, dan selalu berhati-hati serta hindari membakar sembarangan,” harap Bupati Saipul. (rik)

Exit mobile version