Site icon WARTANESIA

Golkar Pohuwato Gelar Bukber di Kediaman Aba Hamzah Mbuinga

WARTANESIA – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golongan Karya (Golkar) Kabupaten Pohuwato kembali menggelar Buka Bersama Pengurus Kecamatan (PK) Duhiadaa dan Patilanggio, serta Pengurus Desa (PD).

Buka bersama (bukber) tersebut diselenggarakan di kediaman Hamzah Mbuinga atau yang lebih dikenal dengan sapaan Aba Hamzah, di Desa Buntulia Selatan, Kecamatan Duhiadaa, Kabupaten Pohuwato, Sabtu (15/04/2023).

Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua DPD Golkar Pohuwato, Nasir Giasi, Sekretaris, Al-Amin Uduala, Bendahara, Iqram Bhari Akbar Baderan, Anggota DPRD Kabupaten Pohuwato Fraksi Partai Golkar, Isna Mbuinga, serta seluruh pengurus PK dan PD.

Ketua DPD Partai Golkar Pohuwato, Nasir Giasi mengatakan, dalam menyongsong Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024, Partai Golkar harus mempersiapkan segalanya untuk hasil yang maksimal dalam kontestasi politik tersebut.

“Mesin ini harus senantiasa berjalan, ibaratnya pohon beringin. Pohon beringin tidak akan berbuan kalau akarnya tidak disiram. Akan mati satu tanaman jika akarnya tidak diperhatikan, begitu juga mengelolah partai ini,” jelasnya.

Ketua DPRD 2 Periode itu menghimbau agar kader-kader Partai Golkar mempererat silaturahmi hingga ke tingkatan bawah, terlebih di bulan Suci Ramadhan 1444 Hijriah.

“Kita tidak boleh berharap banyak di Pemilu, sementara akar dibawahnya tidak pernah kita sentuh, tidak pernah kita melakukan silaturahmi. Oleh karena itu di bulan Suci Ramadhan ini, kita gunakan sebagai ajang untuk bersilaturahmi,” lanjutnya.

Nasir berharap, setiap kader Partai Golkar baik DPD hingga PK dan PD, turut memenangkan Bakal Calon Legislatif (Bacaleg) Partai Golkar pada Pemilu 2024, agar dapat membawa aspirasi masyarakat di Parlemen Bumi Panua. (rik)

Exit mobile version