WARTANESIA – Pemerintah Kecamatan Buntulia dan PGRI Kecamatan Buntulia, menggelar Zikir Akbar dalan rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-20 Kabupaten Pohuwato dan ke-2 Pemerintahan SMS.
Kegiatan tersebut dibuka oleh Camat Buntulia, Syaiful Bahri M. Hunta, dan dihadiri oleh Korwil Pendidikan Kecamatan Buntulia, Tokoh Agama, Guru, Majelis Taklim, Santri dan masyarakat, Jum’at (24/02/2023).
Camat Buntulia, Syaiful Bahri M. Hunta mengatakan, selain memperingati HUT Pohuwato dan Pemerintahan SMS, kegiatan ini juga bermaksud untuk mempererat silaturahmi antar sesama masyarakat.
“Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, masyarakat Sekecamatan Buntulia dapat mempererat silaturahmi. Terlebih hadir ditengah-tengah kita tokoh-tokoh besar di wilayah ini,” tutur Syaiful kepada awak media ini.
Syaiful berharap, lewat kegiatan ini masyarakat dapat meningkatkan iman dan taqwa kepada yang maha kuasa. Serta menghindari perilaku-perilaku yang menyimpang dari norma dan agama.
“Yang terpenting adalah, kegiatan ini dapat mencerahkan diri setiap umat yang hadir. Agar ke depan angka perbuatan menyimpang di wilayah Buntulia dapat berkurang atau bahkan ditiadakan,” pungkasnya.
Perlu diketahui, dalam kegiatan Zikir Akbar tersebut juga dirangkaikan dengan ceramah agama yang disampaikan oleh Ustadz Wisno Pakaya, selaku Ketua Komisi Fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Pohuwato. (rik)