Site icon WARTANESIA

Polisi Gelar Operasi di Jalan Raya, Catat Waktu dan Tanggalnya

WARTANESIA – Kepolisian Resor (Polres) Pohuwato, bakal menggelar Operasi Keselamatan Otanaha 2023 mulai dari hari ini, 7 Februari hingga 20 Februari 2023.

Hal itu sebagaimana diungkapkan oleh Wakil Kepala Kepolisian Resor (Wakapolres) Pohuwato, Kompol Adek Dermawan. Operasi itupun diawali dengan adanya apel gelar pasukan oleh Polres Pohuwato.

Tujuan dilaksanakan operasi Otanaha 2023 ini, kata Kompol Adek, adalah untuk menurunkan angka pelanggaran, kecelakaan lalu lintas dan angka fatalitas.

Disamping itu, kata dia, hal ini untuk meningkatkan disiplin masyarakat dalam berlalu lintas melalui kegiatan-kegiatan edukatif yang persuasif dan humanis.

“Kita bandingkan di tahun 2021 tercatat kecelakaan lalu lintas ada 308 kasus dan di 2022 naik drastis menjadi 400. Oleh karena itu dihimbau kepada masyarakat agar mematuhi aturan-aturan yang telah ditentukan oleh UU terutama kendaraan roda dua,” ungkap Adek.

Dalam operasi tersebut, sekitar 287 personil gabungan akan diturunkan untuk menyukseskan Operasi Keselamatan Otanaha tahun 2023 selama 14 hari ke depan.

“Keselamatan otanaha 2023 kita laksanakan menjelang persiapan bulan Ramadhan dan pemilu serentak 2024. Sehingga dari sekarang kami sampaikan untuk tertib lalu lintas,” tuturnya.

Dalan kesempatan yang sama, KBO Lantas Polres Pohuwato, Ipda Jefriansyah Tangahu menekankan, salah satu yang menjadi target utama operasi keselamatan otanaha 2023 tersebut menyangkut penggunaan knalpot yang tidak sesuai standar kendaraan bermotor.

“Kami menerima banyak sekali keluhan masyarakat kaitan marak penggunaan knalpot racing. Jadi kita himbau masyarakat, mulai sekarang tolong jangan lagi gunakan knalpot recing,” tegasnya. (rik)

Exit mobile version