Site icon WARTANESIA

Aktifitas Pertambangan Jadi Sumber Pendapatan Masyarakat di Pohuwato

WARTANESIA – Aktivitas pertambangan yang berada di Desa Hulawa, Kecamatan Buntulia, Kabupaten Pohuwato, rupanya tidak hanya mendatangkan keuntungan bagi pelaku usaha saja.

Hal tersebut diungkapkan oleh salah satu pekerja pertambangan di sekitar lokasi milik pelaku usaha tambang, Weni Tantu, kepada sejumlah awak media, Selasa (27/12/2022).

Weni mengungkapkan, dirinya dan sejumlah pekerja tambang lainnya merasa was-was dengan adanya isu penutupan sementara wilayah tambang yang berada di Desa Hulawa tersebut.

“Sungguh disayangkan apabila tambang ini ditutup, karena mata pencaharian kami hanya satu-satunya, pun kalau ini ditutup siapa yang mau kasih kami hidup untuk kebutuhan sehari-hari,” jelas Weni.

Dirinya lantas menambahkan, berprofesi sebagai pekerja tambang di sekitar lokasi milik pelaku usaha tambang tersebut sudah Ia geluti sejak puluhan tahun yang lalu.

“Bahkan anak saya bisa saya sekolahkan dari hasil pekerjaan ini. Kalau ini ditutup, ada yang mau bertanggung jawab? Sehingganya mohon jangan ditutup ini tambang,” harapnya. (rik)

Exit mobile version