Site icon WARTANESIA

Kades Botubilotahu Tak Tahu Ada Pembangunan Rumah Komunitas, Yunus Usman : Sangat Miris

WARTANESIA – Anggota DPRD Kabupaten Pohuwato, Yunus Abdullah Usman soroti Kepala Desa Botubilotahu terkait pembangunan Rumah Komunitas di Desa Botubilotahu.

Hal itu berlangsung ketika Rapat Dengar Pendapat (RDP) antara DPRD Pohuwato, Dinas Perkim, Kepala Desa Botubilotahu dan Kepala Desa Marisa Utara yang berlangsung di ruang sidang DPRD Pohuwato, Senin (19/09/2022).

Sebelumnya, Kepala Desa Botubilotahu mengatakan bahwa dirinya tidak tahu-menahu terkait pembangunan rumah komunitas di desanya. Menurutnya, hal ini terjadi karena pihak Dinas Perkim tidak pernah menjalin komunikasi terkait dengan program tersebut.

Kepala Desa Botubilotahu, One Mbuinga dalam RDP di DPRD Pohuwato

Menanggapi hal itu, Yunus menilai bahwa tidak sepantasnya  seorang Kepala Desa tidak menjalin koordinasi dengan program ini, bahkan tidak ada rasa terima kasih terhadap pembangunan rumah komunitas di Botubilotahu.

“Sangat miris apabila Pemerintah Desa tidak berkoordinasi terkait program ini, bahkan tidak ada rasa terima kasih terhadap program yang ada. Dalam posisi seperti ini, sudah 3 periode akan terapi tidak mau tahu dengan pembangunan untuk kemaslahatan masyarakat,” tegas Yunus.

Yunus mengatakan bahwa saat ini ada miskomunikasi antara Dinas Perkim dan Kepala Desa. Hal tersebut lantas membuat dirinya kecewa, mengingat program tersebut sudah dinanti-nantikan oleh masyarakat.

“Secara pribadi saya katakan bahwa saya kecewa. Luar biasa sekali sementara kita berjuang untuk bagaimana masyarakat yang pemanfaat ini bisa secepatnya mendapat haknya, justru Kepala Desa yang mengatakan tidak tahu dengan program ini,” lanjut Yunus.

“Pemerintah harus turun tangan secepatnya, demi kepentingan masyarakat. Dengan tegas saya sampaikan pemerintah harus segera menyelesaikan kasus Marisa Utara dan Botubilotahu,” pungkasnya. (rik)

Exit mobile version