Site icon WARTANESIA

62 Kades se-Pohuwato Dilantik Besok, Arman Mohammad: Mari Sukseskan

WARTANESIA – Pemerintah Kabupaten Pohuwato resmi menjadwalkan agenda pelantikan 62 kepala desa hasil Pilkades serentak yang digelar Agustus kemarin, pada Senin (5/9/2022) besok.

Pelantikan sekaligus pengambilan sumpah Kades terpilih bakal dipimpin langsung oleh Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga.

“Jadi besok (Senin/5/9/2022) itu agenda pelantikan Kades terpilih. Insha Allah pelantikan akan dipimpin langsung oleh beliau Pak Bupati,” kata Asisten Pemerintahan dan Desa, Arman Mohamad, Minggu (4/9/2022).

Lanjut Arman, terkait sejumlah polemik yang bergulir pasca Pilkades yang menuntut pelantikan Kades terpilih ditunda, sama sekali tidak mempengaruhi jadwal pelantikan.

“Pelantikan semestinya dilakukan. Yang menyebabkan pelantikan ditunda adalah kalau itu sengketa proses tahapan dan sengketa hasil. Sejauh ini, yang mempersoalkan bukan calon Kades yang kalah. Yang persoalkan adalah BPD, sementara BPD instrumen Pemda. Masa iya BPD menuntut Pemda,” jelasnya.

“BPD yang bentuk panitia Pilkades, masa hasil panitia ditolak. Kemudian BPD menggugat ke Pemda. Kalau yang menggugat adalah kandidat yang kalah, maka itu ada mekanismenya,” beber Arman.

Mantan Plt. Kadis Kominfo ini berharap, agenda pelantikan Kades terpilih dapat berjalan lancar dan aman.

“Kami berharap, marilah sama-sama kita jaga stabilitas daerah. Kita terima kekalahan meskipun pahit. Orang yang menang kita hargai dengan pelantikan. Karena mereka adalah hasil pilihan rakyat. Marilah kita berdemokrasi yang baik,” harap Arman. (Lan)

Exit mobile version