Site icon WARTANESIA

Piala KASAD TNI AD 2022 Resmi Digelar, 6 Tim Pohuwato Berebut Tiket Provinsi

Dandim 1313 Pohuwato, Letkol Inf. Togu PG Malau. (Alan)

WARTANESIA – Seleksi Piala KASAD TNI AD Liga Santri PSSI 2022, Zona Provinsi Gorontalo untuk Kabupaten Pohuwato, resmi dimulai pada Senin (20/06/2022).

Kegiatan pembukaan ini dipimpin langsung oleh Dandim 1313 Pohuwato, Letkol Inf. Togu PG Malau, dihadiri oleh Ketua Askab PSSI Pohuwato, Nasir Giasi, Ketua KONI Pohuwato, Beni Nento, serta unsur pemerintah lainnya.

mengungkapkan bahwa PSSI harus turut memberikan perhatian lebih terhadap Liga Santri.

“Kami berharap, PSSI tidak lagi menganaktirikan liga santri. Liga santri ini jangan putus-putus. Harus dilakukan berjenjang, agar bakat para santri ini ke depan dapat membawa harum nama daerah dan negara,” kata Ketua ASKAB PSSI Pohuwato, Nasir Giasi dalam sambutannya.

Ia juga menambahkan, bahwa kegiatan Piala Kasad AD Liga Santri 2022 ini menjadi ajang seleksi untuk membentuk satu tim utuh yang akan membawa nama baik Pohuwato ditingkat Provinsi Gorontalo.

“Nanti ini akan kita pilih, kemudian akan kita utus mengikuti Liga Santri di tingkat Provinsi. Kita juga memiliki rekor baik pada sebelumnya,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Staf Angkatan Darat, DR. Dudang Abdurachman, S.E.,M.M., dalam sambutannya yang dibacakan Dandim 1313 Pohuwato, berharap kegiatan Liga Santri dapat terlaksana dengan baik hingga selesai.

“Terimakasih kepada seluruh pihak yang telah membantu agar kegiatan ini bisa terlaksana. Saya berharap agar kegiatan ini berjalan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan,” imbuhnya.

Rencananya, seleksi Ligas Santri tingkat Kabupaten Pohuwato yang diikuti sebanyak 6 tim ini bakal digelar dari tanggal 20 Juni hingga 30 Juli 2022. Sementara di tingkatan Provinsi, akan dihelat dari tanggal 7 Agustus hingga 23 September 2022.

“Dan terakhir, untuk tingkat Nasional, akan digelar 25 September sampai dengan 22 Oktober 2022,” pungkasnya. (Alan)

Exit mobile version