Site icon WARTANESIA

Pertemuan PT. PETS dan KUD Dharma Tani, Bahas Jalan Hingga Isu Sosial

WARTANESIA – Temu sapa antara Merdeka Group dan KUD Dharma Tani yang telah tertunda hampir 2 (dua) tahun akibat pandemi Covid-19, akhirnya dapat dilangsungkan pada Selasa (07/06/2022).

Kegiatan yang digelar dengan tajuk halal bi halal tersebut dirangkaikan dengan pemberian santunan kepada anak yatim di wilayah Kecamatan Marisa.

Presiden Direktur PT Puncak Emas Tani Sejahtera (PETS), Boyke Poerbaya Abidin, dalam sambutannya mengajak seluruh pengurus dan anggota KUD Dharma Tani untuk bekerja mewujudkan rencana besar bersama.

Diketahui, saat ini PT. PETS yang notabenenya merupakan salah satu anak perusahaan Merdeka Group mengelola Pani Gold Project (PGP) bersama PT GSM dan PT PBT.

“Setelah dua tahun tidak ada kegiatan, Alhamdulillah hari ini kita bisa berkumpul. Sekaranglah waktunya bekerja keras bersama. Mari kita lupakan perbedaan. Mari kita samakan tujuan mulai melakukan konstruksi,” ujar Boyke.

Usai penyerahan santunan bagi anak yatim, Acara dilanjutkan dengan penjelasan singkat mengenai rencana dimulainya konstruksi pembangunan jalan bypass, akses ke lokasi tambang.

Pada kesempatan yang sama, perwakilan KUD memberikan masukan untuk meningkatkan kualitas proyek ke depan sehingga nanti memberikan dampak terhadap peningkatan kesejahteraan masyarakat Gorontalo, Kabupaten Pohuwato khususnya.

Beberapa diantara perwakilan pengurus KUD juga menekankan perihal perhatian perusahaan terhadap isu-isu sosial masyarakat. (rik)

Exit mobile version