Site icon WARTANESIA

Mei Nanti, PT. PETS Bangun Akses Jalan dari Teratai Tembus Hulawa

WARTANESIA – PT. PETS (Puncak Emas Tani Sejahtera) tidak lama lagi bakal membangun akses jalan dari arah Jalan Trans Sulawesi, Desa Teratai, Kecamatan Marisa, menuju wilayah tambang emas di Desa Hulawa, Kecamatan Buntulia, Kabupaten Pohuwato.

Selain tidak mengganggu akses jalan milik warga, pembangunan akses jalan sepanjang 8,9 kilo meter ini bertujuan untuk meningkatkan pembangunan infrastruktur di Pohuwato.

“Jadi panjang jalan itu nanti kurang lebih 8,9 kilo meter dan lebarnya itu 25 meter. Sebenarnya hanya 10 meter. Namun, untuk memenuhi ketentuan persyaratan seperti drainase, lampu penerangan dan lainnya. Ini semata-mata menghargai masyarakat agar aktifitas perusahaan tidak mengganggu aktifitas masyarakat,” jelas Senior Manager External Affairs PT. PETS, Bambang Wijanarko, Kamis (28/4/2022).

Sementara itu, General Manager Land Management PT. PETS, Rudi Riadi menambahkan, saat ini pihak perusahaan masih dalam tahapan identifikasi lahan.

“Nanti akan ada juga tim dari KJPP (Kantor Jasa Penilai Publik). Untuk arealnya itu masuk dalam kawasan APL, setelah itu kita akan lakukan validasi dokumen dengan pemilik lahan, baru nanti kita bicara negosiasi harga,” terang Rudi.

Sedangkan proses pekerjaan kata dia, sedang berlangsung dengan diawali identifikasi lahan. Selanjutnya setelah lebaran nanti kita akan berlari lebih kencang lagi karena pada dasarnya ijin konstruksi harus segera dimulai. Habis lebaran ini sudah mulai prosesnya,” tukasnya. (Lan)

Exit mobile version