Site icon WARTANESIA

RH Bantu 10 Ribu Liter Minyak Goreng, Nasir Giasi: Terima Kasih Pak Gubernur

📷 Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie dan Ketua DPRD Pohuwato, Nasir Giasi. (Istimewa)

WARTANESIA – Kelangkaan minyak goreng di Kabupaten Pohuwato, mendapatkan perhatian khusus Gubernur Gorontalo, Rusli Habibie atau yang akrab disapa RH. Ini sebagaimana diungkapkan oleh Ketua DPRD Pohuwato, Nasir Giasi, Senin (21/2/2022).

“Alhamdulillah, kelangkaan minyak goreng ini di semua wilayah di Indonesia, tidak terkecuali di Provinsi Gorontalo. Untuk Pohuwato, Alhamdulillah mendapat respon cepat dari beliau Gubernur Gorontalo, Pak Rusli Habibie,” ungkap Nasir Giasi.

Menurutnya, respon cepat Gubernur Gorontalo ini tidak lepas dari upaya Bupati Pohuwato, yang telah menyurati Rusli Habibie beberapa waktu lalu.

https://localhost/warta/2022/02/17/sulit-didapat-harga-minyak-goreng-di-pohuwato-rp-50-ribu-15-liter/

“Ini berkat Pak Bupati Saipul A. Mbuinga, di mana beberapa waktu lalu menyurati Pak Gubernur Rusli. Dari sejumlah daerah, Pohuwato yang pertama diseriusi. Kami menyampaiakan banyak terima kasih kepada Pak Rusli Habibie, dan juga Pak Bupati Pohuwato,” ujarnya.

Ke depan kata Nasir, DPRD Pohuwato bakal terus mengawal dan memonitoring kelangkaan kebutuhan pokok, termasuk minyak goreng. “Meski nanti akan disuplay, kami akan terus melakukan monitoring semua bahan pokok. Terlebih menjelang bulan suci Ramadhan. Kita akan menggelar razia nanti,” terang Ketua DPRD Pohuwato dari Partai Golkar ini.

Rencananya, Rabu (23/2/2022) nanti, pemerintah Provinsi Gorontalo, bakal menyuplai minyak goreng sebanyak lebih dari 10 ribu liter. Minyaj goreng ini nantinya akan didistribusikan ke masyarakat lewat pasar murah yang bakal digelar Disperindagkop, di masing-masing kantor camat se-Kabupaten Pohuwato. (Adv/Rik)

Exit mobile version