Site icon WARTANESIA

Xavi Hernandez Resmi Ditunjuk Jadi Pelatih Baru Barcelona

(Foto: Instagram/@xavi)

WARTANESIA – Xavi Hernandez akhirnya ditunjuk menjadi pelatih Barcelona hingga tahun 2024 mendatang. Sejak tahun lalu, Xavi sebenarnya sudah diminta untuk menangani Barcelona. Namun pelatih berusia 41 tahun itu masih berkomitmen untuk menuntaskan kontraknya bersama klub asal Qatar, Al-Sadd.

Ini merupakan mimpi Xavi Hernandez. Dia bahkan rela menolak pinangan federasi sepak bola Brasil demi mewujudkan mimpinya menangani skuat Blaugrana. 

Diperkirakan, sekitar 10 ribu fans hadir untuk menyambut sekaligus menyaksikan perkenalan resmi Xavi sebagai pelatih baru Barcelona, Senin (8/11/2021) kemarin.

“Saya sangat antusias. Kita adalah tim terbaik di dunia dan kita akan bekerja keras untuk sukses. Barcelona tidak bisa puas hanya dengan kekalahan atau hasil imbang. Kita harus memenangkan setiap laga,” kata Xavi seperti dilansir dari Theglobeandmail.  

Tidak hanya itu saja, Dalam sambutannyadi acara penyambutan itu, Xavi mengaku sempat berkomunikasi dengan federasi sepak bola Brasil. 

“Kami bicara dengan federasi sepak bola Brasil,” katanya. “Idenya adalah menjadikan saya asisten pelatih untuk (pelatih kepala) Tite lalu mengambil alih tim usai Piala Dunia Qatar 2022,” katanya. 

“Namun keinginan saya adalah datang ke Barcelona. Saya menunggu sampai momennya tepat dan saya pikir ini adalah momen yang tepat. Saya rasa, saya sangat persiapan sekarang,” kata Xavi. (**)

Exit mobile version