Site icon WARTANESIA

Jika Vaksinasi Capai Target, Bupati Saipul Janji Tak Lagi Persyaratkan Sertifikat Vaksin

dok. Bupati Pohuwato, saipul A. Mbuinga. (wn)

WARTANESIA – Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga berjanji bakal menormalkan kembali aktifitas warga jika angka vaksinasi telah mencapai target. Hal ini dikatan Siapul saat melakukan peninjauan vaksinasi massal di Mapolres Pohuwato, Rabu (29/9/2021).

“Hal ini terpaksa kami lakukan demi keselamatan masyarakat. Nanti, jika capaian vaksinasi sudah mencapai 116.000 yang ditargetkan atau lebih, aturan itu kami normalkan kembali, dicabut lagi,” ungkap Saipul.

Menurutnya, sejauh ini, jumlah capaian target vaksinasi di Pohuwato, masih berada di kisaran 40%, sehingga penerapan persyaratan sertifikat vaksin harus dilakukan.

“Semua kami lakukan demi keselamatan bersama. Targetnya, Desember nanti Pohuwato bisa mencapai yang ditargetkan,” kata Saipul.

Sebelumnya, sejumlah aturan resmi diberlakukan oleh Pemerintah Kabupaten Pohuwato, terkait percepatan vaksinasi. Beberapa diantaranya yakni warga yang hendak membeli tabung gas LPG 3 kilo gram di pangkalan, wajib menunjukan sertifikat/kartu vaksin.

Aturan tersebut dituangkan dalam surat edaran Bupati Pohuwato, nomor 800/PEM-BPBD/1.371.

Selain itu, sejumlah aturan wajib lainnya mulai dari pengurusan izin, pemberian jaminan sosial, bantuan pemerintah, tunjangan pegawai, hingga honorarium tenaga kontrak, cleaning service, dan tenaga honorer, wajib mempersyaratkan sertifikat/kartu vaksin. (Lan)

Exit mobile version