Site icon WARTANESIA

DPRD dan Pemda Pohuwato Temui BWSS Gorontalo Bahas Banjir

WARTANESIA – Pemerintah Daerah dan DPRD Pohuwato, menemui Balai Wilayah Sungai Sulawesi II Gorontalo membahas tentang genangan banjir yang mengancam warga.

Bupati bersama DPRD Pohuwato temui balai wilayah sungai Sulawesi II Gorontalo bahas genangan air (banjir) yang di akibatkan oleh curah hujan yang tinggi di desa teratai,  kecamatan marisa, dan desa manunggal karya Kecamatan Randangan yang bertempat di Aula BWS Provinsi Gorontalo Kamis,30/9/2021

Pada kesempatan itu Bupati Saipul Mbuinga menyampaikan terkait dengan genangan air akibat curah hujan yang tinggi  terjadi di  beberapa hari lalu dan menyebabkan di Kecamatan marisa terutama di desa teratai tergenang oleh air hujan dan untuk wilayah kecamatan randangan desa manunggal karya dengan jebolnya tanggul bendungan yang mengakibatkan air masuk ke perkebunan masyarakat yang ad di desa manunggal  Karya 

Di kesempatan yang sama  Wakil ketua DPRD Pohuwato bapak Idris kaji mengharapkan pada Balai wilayah sungai Sulawesi II Gorontalo agar dapat menangani keluhan masyarakat tekait genangan air yang berada di dua kecamatan tersebut 

Terkait dengan apa yang di sampaikan oleh Bupati Saipul Mbuinga dan wakil ketua DPRD allhamdulilah mendapat respon yang baik dari Kepala balai wilayah sungai Sulawesi II Gorontalo insyaallah kedepan akan ada peninjauan  dan mengidentifikasi secara bersama dengan pihak PU Pohuwato terkait dengan permasalahan tersebut dan akan ditindaklanjuti. (**)

Exit mobile version