Site icon WARTANESIA

Dinilai Banyak Habiskan Waktu di Luar Daerah, Kinerja Penjabat Sekda Pohuwato Dikeluhkan

Pj. Sekda Pohuwato, Zukri Suratinojo. (istimewa)

WARTANESIA – Sejumlah Pegawai Negeri Sipil di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pohuwato, mengeluhkan kinerja sekaligus keberadaan Penjabat Sekda Pohuwato, Zukri Suratinojo.

Keluhan tersebut bukanlah tanpa alasan, sebab, Zukri dinilai paling banyak berada di luar daerah ketimbang berada di Kabupaten Pohuwato.

“Sejak dilantik bulan kemarin, Pak Sukri kami lihat paling banyak berada di luar daerah dari pada berada di kantor di Pohuwato. Bagaimana pelayanan bisa maksimal. Kami pun mau ketemu sulit karena beliau tidak berada di tempat,” ungkap salah satu PNS yang minta identitasnya tidak disebutkan.

“Jika ini yang terjadi, maka kami menilai, penunjukan Pak Zukri menjadi penjabat Sekda, tidak efektif dan tidak benar-benar memaksimalkan kerja-kerja pemerintahan di Pohuwato. Sangat disayangkan,” Imbuhnya.

Dikonfirmasi, Penjabat Sekda Pohuwato, enggan menjawab telephone awak media ini.

Sementara itu, Bupati Pohuwato, Saipul A. Mbuinga mengatakan bahwa, jarangnya Penjabat Sekda Pohuwato berada di daerah, karena tugas.

“Beliau kan punya tugas lain sebagai pejabat di Pemerintahan Provinsi. Kebetulan dengan tugas yang kita mintakan untuk sementara dalam rangka pengisian jabatan di Pohuwato. Beliau masih mampu membagi tugas untuk itu,” kata Saipul.

Zukri Suratinojo sendiri saat ini diketahui menjabat sebagai Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Gorontalo. Zukri Surotinojo resmi dilantik menjadi pejabat Sekretaris Daerah Kabupaten Pohuwato menggantikan pejabat sebelumnya, Iswanta yang juga selaku Asisten II Provinsi Gorontalo, pada bulan Juli kemarin. (Lan)

Exit mobile version