WARTANESIA – Akibat angin kencang yang melanda Kabupaten Pohuwato pada Jumat (16/4/2021) pekan lalu, membuat satu rumah di Desa Palambane, Kecamatan Randangan, milik Neli Pakaya, roboh.
Hal tersebut membuat anggota DPRD Pohuwato, Isna Mbuinga, tergerak hatinya untuk melihat langsung kondisi kerusakan yang terjadi di rumah warga tersebut.
Didampingi pengurus Karang Taruna Desa Polambane baru-baru ini, Isna Mbuinga mengujungi Dusun Tilombulude, Desa Palambane, Kecamatan Wanggarasi, yang merupakan lokasi rumah Neli pakaya.
Perhatiannya terhadap warga yang terimpa musibah tersebut mendapat pujian dan apresiasi dari Ketua Karang Taruna Desa Palambane, Risman Katili.
“Kami ucapkan terima kasih kepada ibu Isna Mbuinga yang sudi meninjau langsung tempat yang terkena musibah,” Ujar Risman.
Menurutnya, hal tersebut patut dicontoh para Aleg DPRD Pohuwto, terutama aleg yang asal dapil randangan-taluditi.
Selebihnya Risman juga mengucpkan terimaksih atas gerak cepat Pemerintah Daerah dalam menanggapi kondisi teraebut.
“Terimakasih pula, kepada Pemerintah dalam hal ini Bupati Pohuwato bersama tim sudah turun langsung dan memberikan bantuannya,” Imbuh Risman. (Wn/Yo)