Site icon WARTANESIA

Syarif Mbuinga Kenang Masa Awal Usman Bay Sebelum Terpilih jadi Ketua Korpri

Foto Ketua Korpri Pohuwato, Usman H. Bay, dan Bupati Pohuwato, Syarif Mbuinga. (foto sebelum pandemi covid-19)

WARTANESIA – Pohuwato Kabupaten layak pemuda, tidak hanya sekedar jargon saja, hal ini dibuktikan dengan legowonya kaum tua atau senior, dalam membimbing, mengarahkan, serta memberikan kesempatan pada kaum muda dalam mengemban amanah, dan tanggung jawab di posisi strategis.

Didaulatnya Usman Bay menjadi Ketua KORPRI Kabupaten Pohuwato, pada Musyawarah Kabupaten (MUSKAB), Dewan Pengurus Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) ke-III, di Aula Panua Kantor Bupati Pohuwato pada Rabu (10/2/2021), menjadi bukti nyata akan hal itu.

Terlihat jelas, betapa kaum senior, berlapang dada dalam mendukung dan memuluskan proses perjalanan Usman Bay sebagai Ketua KORPRI Kabupaten Pohuwato, untuk periode kepengurusan 2021-2026, secara aklamasi.

Muskab ke-III yang dibuka oleh Bupati Pohuwato Syarif Mbuinga ini, berlangsung dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

Bupati Pohuwato, Syarif Mbuinga, saat memberikan sambutan di acara Musda ke-III Korpri Pohuwato.

“Lazimnya kegiatan pemerintahan, sepuluh tahun saya bupati, Korpri selalu yang terdepan dalam memaksimalkan, memantapkan, segala keperluan, dan kebutuhan berkenaan kegiatan pemerintahan. Korpri datang pagi, pulang yang paling terakhir,” tutur Bupati Pohuwato, Syarif Mbuinga, saat menyampaikan sambutannya.

Lebih jauh, Syarif menyentil masa dimana Usman Bay sebelum masuk dalam kepengurusan Korpri. “Saat itu pak Usman Bay masih Esselon IV, saya ajak mendampingi saya, terus saya panggil, kalau kau siap sebentar kau yang akan melaksanakan tugas seperti ini,” tutur Syarif.

“Alhamdulillah, kontribusi nyata dari beliau pak Usman Bay, tampak dirasa ada peningkatan, kemajuan, tidak hanya terjebak oleh agenda kegiatan rutin saja. Semoga kedepan, dibawah kendali beliau, hal-hal yang menyangkut kepentingan dan perlindungan terhadap Korpri, dapat menjadi lebih baik lagi,” tandas Syarif. (Yoga)

Exit mobile version